Pertanyaan ini sudah terjawab dipostingan blog gw sebelumnya. Di postingan itu ada 3 hal yang jadi alasan gw untuk mulai nge-blog :
- Melatih skill menulis
- Berusaha produktif
- Berkenalan sambil belajar dengan blogger lainnya
Selain 3 poin di atas, tujuan terbesar gw mulai tertarik dengan blogging itu sesungguhnya adalah untuk proses healing dan mengeluarkan uneg-uneg gw. Jadi semacam menulis diary hanya saja berusaha lebih terarah dan sedikit di-rem bahasa dan pembahasannya. hehehe. Secara ini blog kan dipublish dan bisa dibaca banyak orang. Beda persoalan kalau blog-nya dibikin private seperti gw diawal membuat blogger.
Menulis itu cara healing yang paling dasar bagi gw. Kelihatan mudah dilakukan tapi ternyata lumayan sulit karena butuh waktu untuk membuatnya. Kebetulan, gw mulai suka menulis, itu jaman SMP. Menulisnya pun menulis di diary gitu iya maksud aku di sini. Cuma kegiatan ini sangat membantu gw berproses dalam kehidupan loh. Kita pasti punya banyak emosi yang terpendam kan dalam diri kita, beberapa orang termasuk gw memilih untuk membuang emosi itu dalam sebuah tulisan di buku diary dan beberapa orang lainnya bisa saja membuang emosi itu ke hal lainnya seperti main game, berolahraga atau makan dan lain sebagainya. Apapun caranya asal cara yang baik, iya it's okay.
Aku si manusia yang luarnya tukang ketawa-ketiwi padahal di dalam diri mah ruwet hidupnya hahahha. Makanya berharap dengan menulis blog bisa sedikit banyak berproses dengan kehidupan sambil sharing beberapa hal tentang hidup yang mungkin bisa bermanfaat untuk orang lain. Toh gw pun, seringkali tertampar dan jadi belajar banyak hal baik dari tulisan orang lain yang membahas tentang kehidupan dari kacamata mereka. Ada deh salah satu blogger yang topiknya banyak tentang kehidupan kita yang warna-warni ini hahaha. Nama blognya Senja Hari-The Living Words. Gw suka waktu dia membahas tentang child-free dan buku Matt-Haig yang merupakan salah satu penulis buku self-development terkenal. Nah gw pingin banget bisa bikin topik seperti itu juga. Menginspirasi banget tulisannya tuh.
Selain itu, berhubung anak gw yang bernama Raka adalah special needs kid (anak berkebutuhan khusus), gw mau orang-orang tuh terbuka pikirannya dan bisa memahami anak-anak seperti Raka. Itu juga yang membuat gw mulai mencoba menulis tentang Raka di blog. Senang rasanya kalau orang-orang bisa lebih menghargai anak-anak special tuh. Jadi merasa aman dan tentram membawa Raka jalan ke luar rumah. Gw terinspirasi dari mbak Grace Melia dan ka Namiramonda yang hebat banget sudah berani sharing banyak hal tentang anak-anak mereka yang juga special needs. Mereka juga orang yang membuat gw nggak merasa sendiri di dunia ini merawat anak special. Thank you banget kalian berdua 😭😭😭😭 Gw mau orang-orang juga merasakan hal yang sama seperti gw, ketika akhirnya menemukan tulisan yang membuat diri ini merasa tidak sendiri.
Hanya itu sih tujuan utama gw nge-blog sampai saat ini. Gw belum mau ngoyo tujuan nge-blog nya untuk cari duit, karena pengetahuan gw tentang blog belum maksimal. Sedikit demi sedikit ketika ilmunya sudah mumpuni, mungki akan mengarah ke sana hehehe. Thank you fot reading guys!
See you next post ~
Makasih buat kakak, buat share pengalamannya. Menjadi ibu dari anak yang berkebutuhan khusus itu jadi tantangan tersendiri. Jika kita sudah punya suppprt system yg mumpuni seperti temen, keluarga atau komunitas, pasti lebih ringan. Kalian ibu yang hebat. 😉
ReplyDelete